Park Hyo Shin King Of Ballad Korea


park

Sejak mulai ada demam korea mendunia, saya sama sekali tidak pernah tertarik dengan permusikan korea. Tapi gara-gara Oppa So Ji Sub akhirnya saya menemukan ada juga penyanyi korea dengan high quality vocal.

So Ji Sub nyanyi salah satu lagu dari Ost drama yang dia bintangi sendiri yaitu “Snow Flower”. Lagunya enak banget. Dan setelah ditelusuri ternyata lagu ini adalah remake dari Ost Anime Jepang yang kemudian dibuat versi live actionnya di korea. Lucunya sempet nemuin juga versi inggrisnya yang dinyanyikan oleh penyanyi band Mr. Big. Lalu siapa sebenarnya penyanyi koreanya. Dan ternyata saya menemukan nama Park Hyo Shin.

Karena awalnya hanya tahu boyband dan girlband yang saya anggap memiliki suara yang biasa saja maka melihat performance pertama park hyo shin yaa saya kira lipsync laaah. Kenapa? karena suaranya bagus banget dan saya pikir gak mungkin ada penyanyi korea kayak gini.

Penasaran dan saya telusuri juga lewat you tube, ternyata dia penyanyi korea yang selalu nyanyi dengan live. Untuk lebih yakin akhirnya cari video konsernya ternyata…livenya pun kereen banget. Wah ternyata ada juga penyanyi korea yang seperti ini. Bahkan dia menyanyikan lagu Listen dari Beyonce yang lumayan susah itu dengan luar biasa kereen.

Akhirnya mulailah menelusuri videonya mulai dari dia debut sampai yang terbaru saat ini. Park Hyo Shin debut saat berumur 19 tahun dengan lagu ‘Thing that I can not Do’. Lagu tersebut cukup disukai saat itu. Lalu lagu-lagunya yang menjadi hits pula adalah Good Person, Yearning dan Snow Flower.

Park Hyo Shin terkenal dengan julukan King of Ballad di korea. Sempat merekam album dengan genre yang berbeda di tahun 2008 yaitu King of Zoltar. Lagunya merupakan ciptaan 3 orang komposer handal korea. Lagunya pun kereen mirip lagu-lagu jepang gitu. Lalu tahun 2010 kembali ke lagu Balada dan hits dengan lagu After Love.

Kerennya video klip lagu After Love ini dibuat di Swiss. Video klipnya dibuat dalam bentuk film pendek yang dibintang oleh Park Shi Yeon, Park Yong Ha, dan Park Hyo Shin. Sempat vakum karena harus ikut wajib militer selama 2 tahun mulai dari akhir 2010 sampai akhir 2012.

Dan akhirnya di tahun 2014 mengeluarkan single dengan judul ‘Wild Flower. Jelly Fish entertainment pun membuat hitungan mundur untuk meluncurkan single ini. Single ini menjadi no 1 di berbagai stasiun TV korea bahkan sebelum MVnya dikeluarkan. Bahkan MVnya di you tube ditonton lebih dari 12 juta orang lho.

Setelah mendengarkan lagunya, memang lagu ini keren banget. Lagu dengan versi full orkestra dan piano pun sama-sama kerennya. Gaya vokal Park Hyo Shin juga berbeda dari sebelumnya. Apalagi pas bagian klimaks dari lagu itu…tinggi banget. Hanya orang-orang yang memiliki teknik vokal yang baik yang bisa menyanyikan lagu ini.

Setelah Wild Flower, Park Hyo Shin pun mengeluarkan single berikutnya yaitu Happy Together dan Shine Your Light. Konser Happy Together diadakan diakhir 2014 dan diawal tahun 2015. Sekaligus merayakan 15 tahun dia berkiprah di dunia musik. Kerennya beberapa orang menyebutkan dia Legend. Kegiatan terakhir adalah kegiatan yang diadakan Fans Clubnya yaitu Soultree dengan tema Soulttree The Cabin Planting Day.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *